Puisi "Teruntukmu Covid-19"
![]() |
Gambar: Yusuf Efendi |
Kau tidak hanya merenggut nyawa manusia
Tetapi kau juga menghentikan laju dunia
Hadirmu seakan-akan ingin menyatukan bangsa
Dengan meredakan konflik yang ada
Nyatanya kamu lebih menyakitkan dari sebuah
Peluru yang menusuk dalam dada
Sudah cukup kecemasan yang ada
Ekonomi merosot, hidup meronta-ronta
Sudah cukup kau menganiaya
Jangan lagi kau buat duka
Kami ingin kau berhenti sekarang juga
Karena kami tak ingin melihat saudara kami mati tak berdaya
Biarkan kami beraktivitas seperti biasa
Kami janji tidak akan merusak semesta
Oleh: Yusuf Efendi
Judul: Teruntukmu Covid-19